Rabu, 06 Mei 2020

PERPINDAHAN ENERGI PANAS ATAU KALOR: KONDUKSI, KONVEKSI, DAN RADIASI

PERPINDAHAN ENERGI PANAS ATAU KALOR: KONDUKSI, KONVEKSI, DAN RADIASI | Perpindahan Panas (Kalor) itu terdapat 3, yakni dengan secara konduksi, konveksi dan radiasi. Sebelum itu, baca artikel sebelumnya tentang:
  1. PENGERTIAN DEFINISI ENERGI MENURUT AHLI, SUMBER ENERGI YANG DAPAT DAN TIDAK DAPAT DIPERBARUI
  2. ENERGI, JENIS-JENIS ENERGI, SIFAT-SIFAT ENERGI DAN PERUBAHANNYA SERTA PEMANFAATAN ENERGI
  3. ENERGI ALTERNATIF DAN PERUBAHANNYA

Perpindahan Kalor ATAU Panas Secara Konduksi, Konveksi dan Radiasi -  di bawah ini merupakan penjelasan beserta dengan contohnya, antara lain ialah sebagai berikut :

A. Pengertian Perpindahan Kalor secara Konduksi dan Contohnya

Konduksi merupakan suatu perpindahan panas/kalor yang melalui zat padat yang tidak diikuti oleh zat perantaranya. Dalam arti, perpindahan Panas (kalor) pada suatu zat itu tidak disertai dengan adanya perpindahan pada partikel-partikelnya. Contoh Perpindahan Panas secara Konduksi adalah:
  1. Benda yang terbuat dari logam akan terasa panas, hangat jika benda tersebut dipanaskan, contohnya Knalpot motor yang menjadi panas pada saat mesin motor dihidupkan atau ujung besi yang satu terasa panas jika ujung besi yang lain dipanaskan.
  2. Mentega yang dipanaskan pada wajan yang menjadi meleleh disebabkan karena panas.
  3. Tutup panci terasa panas saat panci digunakan untuk memasak
  4. Air akan mendidih pada saat dipanaskan dengan menggunakan panci logam dan sejenisnya
  5. Memasak air dengan menggunakan panci logam. Panas panci yang berasal dari kompor yang digunakan saat memasak.
  6. Saat menyetrika baju, panas yang berasal dari setrika berpindah ke baju karena digosokkan dengan secara langsung sehingga baju tersebut menjadi hangat.
  7. Pada saat memegang gelas yang panas, maka telapak tangan kita juga akan menerima panas dari gelas tersebut.

B. Pengertian Perpindahan Kalor secara Konveksi dan Contohnya

Konveksi merupakan suatu perpindahan panas/kalor dengan melalui aliran yang diikuti oleh zat perantaranya. Pada saat partikel itu berpindah dan juga mengakibatkan kalor merambat, terjadilah suatu konveksi. Konveksi tersebut terjadi pada zat cair dan juga gas (udara/angin). Contoh Perpindahan Panas secara Konveksi adalah:
  1. Gerakan naik dan turun air ketika dipanaskan.
  2. Gerakan naik dan turun kacang hijau, kedelai dan lainnya ketika dipanaskan.
  3. Gerakan balon udara, balon udara dapat terbang dengan memanfaatkan panas yang dihasilkan oleh pembakaran hidrogen.
  4. Asap cerobong pabrik yang membumbung tinggi.
  5. Terjadinya angin darat serta juga angin laut, karena adanya suatu perbedaan pada suhu di daratan danjuga tentu di lautan.
  6. Saat memanaskan air, air akan terlihat seperti diaduk. Itu disebabkan karena air yang paling bawah akan pertama kali lebih dulu panas dan juga menjadi lebih ringan  sehingga saat berpindah ke atas.
  7. Proses mencairnya es batu yang dimasukkan ke dalam air panas. Panas pada air tersebut berpindah secara bersamaan dengan mengalirnya air panas itu ke es batu.


C. Pengertian Perpindahan Kalor secara Radiasi dan Contohnya

Perpindahan kalor tanpa zat perantara disebut dengan radiasi. Radiasi merupakan suatu perpindahan panas tanpa zat perantara. Radiasi tersebut biasanya disertai cahaya. Contoh erpindahan Panas secara  radiasi adalah:
  1. Pakaian menjadi kering pada saat dijemur di bawah terik matahari
  2. Panas matahari yang sampai ke bumi walau dengan melalui ruang hampa.
  3. Tubuh terasa hangat pada saat berada di dekat sumber api, misalnya pada api unggun perkemahan. 
  4. Menetaskan telur unggas dengan menggunakan lampu.

0 komentar :

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1